Rabu, 11 Juli 2018

Program Siaran Televisi beserta Karakteristiknya


Apakah itu Program Siaran Televisi dan Apa Karakteristiknya?

A.    program siaran televisi
Tidak ada yang lebih penting dari acara atau program sebagai factor yang paling penting dan menentukan dalam mendukung keberhasilan financial suatu stasiun televisi. Adalah program yang membawa audien mengenal suatu stasiun penyiaran . jika suatu stasiun memperoleh jumlah audien yang besar dan jika audien itu memiliki karakteristik yang dicari oleh pemasang iklan, maka stasiun bersangkutan akan sangat menarik bagi pemasang iklan. Dengan demikian, pendapatan dan keuntungan stasiun penyiaran sangat dipengaruhi oleh programnya. Tanggung jawab program dipercayakan kepada departemen program.
Kata “program” itu sendiri berasal dar bahasa inggris programme atau program yang berarti acara atau rencana. Undang-undang penyiaran Indonesia tidak menggunakan kata program untuk acara tetapi menggunakan istilah “siaran” yang didefinisikan sebagai pesan atau rangkaian pesan yang disajikan dalam berbagai bentuk.
Dengan demikian pengertian program siaran televisi adalah segala hal yang ditampilkan stasiun penyiaran televisi untuk memenuhi kebutuhan audiencenya . Program atau acara yang disajikan adalah faktor yang membuat audience tertarik untuk mengikuti siaran yang dipancarkan stasiun penyiaran televisi.

B.  Karakteristik Televisi
Setiap media komunikasi pasti memiliki karakteristik tertentu. Tidak ada satu media pun yang dapat di pergunakan untuk memenuhi segala macam tujuan komunikasi. Beberapa karakteristik media televisi adalah sebagai berikut:
1.                Memiliki jangkauan yang luas dan segera dapat menyentuh rangsang penglihatan dan pendengaran manusia.
2.                Dapat menghadirkan objek yang amat kecil atau besar, berbahaya, atau yang langka.
3.                Menyajikan pengalaman langsung kepada penonton.
4.                Dapat dikatakan “meniadakan” perbedaan jarak dan waktu.
5.                Mampu menyajikan unsur warna, gerakan, bunyi, dan proses dengan baik.
6.                Dapat mengkoordinasi pemanfaatan berbagai media lain, seperti film, foto, dan gambar dengan baik.
7.                Dapat menyimpan berbagai data, informasi, dan serentak menyebarluaskannya dengan cepat ke berbagai tempat yang berjauhan.
8.                Mudah ditonton tanpa perlu menggelapkan ruangan.
9.                Membangkitkan perasaan intim atau media personal.

 
Masih banyak kekurangan dari blog ini saya mohon maaf untuk informasi yang kurang jelas atau ada masukan silahkan komen di bawah.
Jangan lupa untuk berlangganan di blog ini dengan mengklik ikuti
Thanks sudah berkunjung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar